Empat Kopi ini bisa bikin anda Langsing dan mempunyai bentuk badan yang ideal
1. Bulletproof
Kopi mentega ini sebenarnya terinspirasi dari teh yak di Tibet yang biasanya dicampur mentega. Resep dari bulletproof ini pertama kali “diciptakan” oleh Dave Asprey dimana ia kemudian mematenkannya menjadi brandminuman khusus miliknya. Bulletproof merupakan blend antara kopi hitam dengangrass-fed butter dan Brain Octane oil yang dipercaya bisa meningkatkan kinerja kognitif dan menurunkan berat badan. “Khasiat” minuman ini semakin tersugesti lagi karena banyak para atlit dan entrepreneur Silicon Valley yang mengonsumsinya.
2. Green bean
Biji kopi yang masih mentah alias green beanpun dianggap sebagai suplemen yang bisa menurunkan berat badan sedikit lebih cepat. Belakangan ini semakin banyak pemimpi tubuh langsing yang memesan green bean, bukan untuk di-roast tapi untuk diekstrak menjadi tambahan pada saat makan. Substansi alami kopi, chlorogenic acid, dianggap baik untuk menghambat akumulasi lemak. Btw, jika mau ditelusuri lebih jauh, sebenarnya yang menyebarkan gagasan ini pertama kali adalah dr. Oz di sebuah pertunjukan televisinya di tahun 2012 lalu. Kesimpulan tentang kebaikangreen bean ini, menurutnya, didapatnya setelah melakukan penelitian terhadap sejumlah partisipan. Belakangan, banyak ahli yang mengontra penelitian dr. Oz itu dengan mengatakan bahwa 16 partisipan yang dilibatkan dalam penelitian sang dokter kurang valid—untuk sebuah penelitian ilmiah. Hmm.
3. Kopi plus susu soya
Kopi yang dicampur susu soya ini sebenarnya telah cukup lama dijadikan alternatif untuk membantu mengurangi berat badan. Kadang susu soya suka ditambahkan ke dalam kopi hitam untuk memberikan nutrisi tambahan yang dibutuhkan oleh tubuh pada saat diet. Di saat bersamaan, kopi yang dicampur susu soya ini juga akan tetap rendah kalori sehingga nggakakan terlalu membutuhkan penyesuaian yang terlalu ribet-ribet amat dalam menu diet peminumnya.
4. Kopi gelatin
Nah, ini nih yang sekarang sedang happening di luar. Gelatin, bahan yang sama untuk membuat Jello menjadi kenyal dan memberi teksturchewy pada gummy bears dan marshmallowsini disebut-sebut sebagai solusi kesehatan yang baru oleh para blogger fitness. Gelatin sendiri berasal dari ekstraksi collagen yang biasanya didapat dari hewan. Bahan ini menjadi populer karena mengandung zat amino acids yang cukup esensial—sehingga banyak scientistspula yang merekomendasikannya—berdasarkan artikel kesehatan luar, ya. Katanya, kopi dengan gelatin bakal menggeser popularitas bulletproofyang memang tenar dalam beberapa tahun terakhir.
Empat menu kopi di atas memang cukup sering dikonsumsi mereka yang kepengin diet dan merindukan tubuh ideal (dan atletis) ala seleb-seleb.
#artikel oten coffee
Post a Comment